Harga AXS Coin Ikut Melemah Karena Pasar Kripto Terkoreksi - Juragan Do'a -->

Harga AXS Coin Ikut Melemah Karena Pasar Kripto Terkoreksi

Daftar Isi [Tampil]



 Axie Infinity adalah game play to earn perdagangan dan pertarungan berbasis blockchain yang sebagian dimiliki dan dijalankan oleh para pemain. Game ini mirip dengan game populer seperti Pokemon dan Tamagotchi.

Didalam game ini, para pemain dapat mengumpulkan, mengembang biakkan, memelihara, bertarung, dan berniaga mahkluk berbasis token yang disebut dengan Axie.

Axie Infinity memiliki token kriptonya sendiri yang bernama AXS Coin. AXS Coin merupakan salah satu koin kripto dengan kapitalisasi terbesar. Tetapi, sama seperti kripto lainnya AXS Coin ikut melemah pada perdagangan Selasa 23 Agustus 2022.

Menurut data dari Coinmarketcap, harga AXS Coin adalah Rp 211.489 dengan volume perdagangan 24 jam sekitar Rp 1,5 triliun. Namun dalam 24 jam terakhir, AXS Coin harus melemah tipis 0,89 persen.

Untuk peringkatnya, AXS Coin berada di peringkat 46 pada Coinmarketcap. AXS Coin memiliki kapitalisasi pasar sekitar Rp 17,6 triliun. Peredaran suplai sebanyak 82,9 juta AXS Coin dari maksimal suplai 270 juta AXS Coin telah diedarkan hingga saat ini.


Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel